Cara mengatasi rambut mengembang

Sering kan mengalami, tiba-tiba rambut mengembang dan tampak kusut dan kusam. Padahal pagi harinya sudah keramas, mengenakan kondisioner, dan menyisirnya rapi.

Iya, menyebalkan sekali. Tanpa kita sadari tiba-tiba rambut mengembang sehingga potongannya tak terlihat lagi. Alih-alih tampil sempurna, justru tampak seperti rambut singa.

Rambut mengembang disebut-sebut sebagai salah satu tanda rambut mengalami kerusakan. Rambut rusak dan terlalu kering, lapisan terluar atau kutikula rambut akan terangkat dan menyebabkan kelembapan rambut hilang.

Apa sih penyebab rambut mengembang?

Pada dasarnya, rambut mengembang disebabkan produksi minyak alami di rambut berkurang.

Parahnya, kondisi rambut makin buruk akibat kebiasaan sehari-hari yang tanpa disadari justru merusak rambut.

Ada beberapa kebiasaan yang bisa menyebabkan produk minyak alami rambut berkurang sehingga rambut mengembang dan tampak kusut.

Terlalu sering beraktivitas outdoor sudah jamak kita ketahui menjadi salah satu penyebab rambut rusak. Paparan sinar UV dari matahari, udara kering, dan angin berlebihan bisa membuat rambut kering dan mengembang.

Pun terlalu sering berada di ruangan AC juga bisa menyebabkan rambut rusak dan mengembang. Kenapa begitu, karena kalau berlebihan AC bisa mengikis kadar air yang ada di epidermis kulit dan rambut.

Kebiasaan keramas yang terlalu sering juga bisa menjadi faktor penyebab masalah rambut di atas. Pun penggunaan produk perawatan yang kurang tepat bisa menyebabkan iritasi.

Kebiasaan menggunakan air hangat ketika mandi dan keramas juga berisiko membuat rambut rusak. Memang, badan terasa lembih nyaman dan lega saat mandi air hangat, tapi bila terlalu sering tidak bagus untuk rambut.

Mencuci rambut menggunakan air hangat berisiko merusak akar dan kulit rambut. Jadi, perhatikan suhu air saat keramas ya.

Kalau sudah begitu repot kan jadinya. Tapi tenang, ada langkah sederhana yang bisa kamu coba untuk mengatasi rambut mengembang.

Cara mengatasi rambut mengembang

Cara mengatasi rambut mengembang bisa dilakukan dengan sejumlah langkah sederhana berikut ini.

Hal pertama yang penting diperhatikan adalah saat memilih model potongan rambut. Tidak bisa sembarangan memilih potongan asal ikut-ikutan tren.

Kenali rambutmu. Bila rambut panjang kemudian memilih model potongan rambut layer bisa menjadi masalah. Karena potongan layer yang tidak rata biasanya ditujukan untuk menambah volume rambut tipis.

Soal memotong rambut memang perlu kecocokan dan stylist agar hasil sempurna. Memilih stylist yang cocok bisa menjadi langkah tepat untuk mengatasi rambut mengembang.

Langkah berikutnya adalah merawat rambut dengan benar. Bila melakukan blow dry, perhatikan dengan baik tekniknya untuk menghindari rambut mengembang.

Pemilik rambut keriting bisa menggunakan teknik plopping, yaitu teknik membungkus rambut basah dengan handuk atau kain kaos katun untuk mengeringkan rambut. Plopping efektif mencegah rambut keriting menjadi kusut dan rentan mengembang setelah keramas. Bila rambutmu lurus, terapkan teknik twisting.

Kemudian perhatikan kebutuhan rambut agar tidak mudah mengembang. Gunakan minyak rambut setelah keramas saat kondisi rambut masih basah. Tambah gunakan masker rambut yang cocok dengan jenis rambut.

Memilih produk shampo yang tepat untuk digunakan sehari-hari adalah langkah sangat penting sebagai cara mengatasi rambut mengembang. Harus pintar-pintar memilih produk shampo yang cocok.

Pilih shampo yang memberikan manfaat melembutkan rambut. Misalnya saja shampo dengan kandungan utama Hydrolyzed Keratin dan Micor Smoothing Partikel yang bermanfaat menjaga kehalusan dan kelembutan rambut.

Ingat juga, gunakan kondisioner setelah keramas. Kamu bisa memilih kondisioner yang efektif membantu usahamu menemukan cara mengatasi rambut mengembang. Coba kondisioner yang mampu menutup helai rambut agar tidak kusut dan menjadikan rambut lebih sehat, lembut, dan mudah ditata.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *